Selasa, 13 Januari 2015

Fitur Tayangan Laman Blog Tidak Berfungsi

Dahulu kala ketika pertama kali membuat blog, yang pertama kali saya pikirkan dan saya lakukan adalah membuat artikel untuk blog itu, karena pada waktu itu banyak yang menyarankan semakin banyak artikel blog yang saya buat maka semakin banyak jumlah pengunjung blog yang membaca artikel blog dan jika pengunjung blog banyak maka jumlah tayangan laman blog juga meningkat

Baca juga Cara membuat artikel blog

Nah setelah begitu cukup banyak dalam membuat artikel blog, saya pun ingin mengetahui apakah ada yang berkunjung ke blog saya? Ternyata setelah saya lihat dibagian ikhtisar tayangan laman blog hasilnya sungguh sangat menggembirakan, jumlah tayangan blog pada hari itu hampir mencapai 1000 padahal artikel yang saya buat masih berjumlah 14 artikel

Fitur Tayangan Laman Blog Tidak Berfungsi

Namun dari jumlah tayangan sebanyak itu, saya pun berpikir "jumlah penayangn blog ini lumayan banyak, tapi kenapa tidak ada yang berkomentar ya?" Nah, asumsi saya waktu itu, jika pengunjung blog banyak maka otomatis juga ada yang berkomentar di beberapa artikel yang saya tulis tersebut, namun kenyataannya tidak ada satu pun komentar yang ada pada artikel blog! Akhirnya setelah mencari penyebabnya kesana kemari, saya pun tahu penyebabnya, ternyata jumlah tayangan laman blog tersebut berasal dari saya sendiri.. alamaaakkkk.... pantesan tidak ada yang berkomentar...

Berikut cara untuk mengaktifkan fitur tayangan laman blog:
Buka dashboard akun Blogger Anda >> Pilih blog >> Klik menu Statistik >> jangan lacak tayangan laman Anda sendiri >> Jangan lacak tayangan laman saya >> Simpan

jika bahasa blog Anda menggunakan bahasa Inggris, buka dashboard akun Blogger Anda >> Pilih blog >> Klik menu Stats >> Don't track your own pageviews >> Don't track my pageviews >> Save

Kenapa hal itu bisa terjadi? Karena pada waktu itu saya tidak mengetahui kalau didalam Blogger terdapat fitur yang berguna untuk tidak menghitung statistik jumlah penayangan yang dibuat oleh pemilik blog itu sendiri

Fitur Tayangan Laman Blog Tidak Berfungsi

jadi, jika Anda ingin mengetahui jumlah tayangan blog, coba matikan penayangan laman blog seperti yang terlihat pada gambar diatas. Dengan begitu akan diketahui, apakah blog Anda benar-benar ada yang mengunjungi atau Anda sendiri pengunjung blog Anda,, seperti yang saya alami dulu :)

Dan kenapa judul artikel ini adalah Fitur Tayangan Laman Blog Tidak Berfungsi? Nah itu dia, awalnya saya juga bingung karena setelah mencoba untuk tidak melacak jumlah statistik penayangan blog saya sendiri, ternyata hasilnya seperti berikut ini

Fitur Tayangan Laman Blog Tidak Berfungsi

Sejak beberapa bulan yang lalu ada blog saya yang tidak bisa mengaktifkan fitur tayangan laman blog ini, sehingga jika saya membuka blog tersebut, maka Blogger juga menghitung kunjungan saya untuk blog tersebut dan sampai saat ini tetap tidak bisa. Awalnya saya beranggapan kalau ada masalah koneksi yang menyebabkan fitur tersebut tidak bisa di buka, ternyata bukan masalah koneksi yang menjadi penyebabnya. Lalu apa? Entah lah, mungkin ada yang tahu penyebabnya silahkan tinggalkan komentar dan berbagi dengan kami karena permasalahan seperti itu, saya yakin juga terjadi pada Anda semua, iya kan?

Fitur Tayangan Laman Blog Tidak Berfungsi Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Ana Sriwahyuni

14 komentar:

  1. O alah pantesan pageviews saya banyak banget mba, sayapun menyangka seperti itu, ternyata memang benar penjelasannya ada disini.. cari fitur penayangan laman blognya dimana ya mba..? ga ketemu hehe..

    BalasHapus
    Balasan
    1. oiya lupa mbak Tika, untuk fiturnya sudah saya update di artikel.. terimakasih banyak :)

      Hapus
  2. wah saya belum sempat terfikirkan sampai yang ini mbk. blognya keren deh
    ohyya izin follow blognya ya biar tambah akrab gitu..

    BalasHapus
    Balasan
    1. iya mas, untuk itulah sekiranya untuk menon-aktifkan fitur tayangan laman ini.. okey, terimakasih banyak mas Budi..

      Hapus
    2. ih mas budi pengen akrab sama mbak ana ya.hehehe

      Hapus
  3. Kalau saya lihat page viewnya dari google analitik atau total tayang di akun GA mbak. kalau di blogger, pasti kita membuka halamannya. Setiap reload balasan komentarpun di hitung page viewnya mbak. BTW, nice share mbak ana.

    BalasHapus
    Balasan
    1. iya mas, banyak alternatif.. tapi untuk didalam blogger sendiri lebih baik menon-aktifkan fitur tanyangan laman tersebut agar tidak terbaca oleh blogger.. terimakasih banyak mas Zibur

      Hapus
  4. iya memang akhir2 ini fitur tayangan laman blog tidak berfungsi mbak.tp sebelumnya tayangan diblog saya sudah saya setel di jangan lacak tayangan laman saya.
    mungkin blogger sedang melakukan perbaikan fitur mbak.kita tunggu saja nanti

    BalasHapus
    Balasan
    1. bisa jadi seperti mas, tapi kalau tidak ada fitur baru bagaimana mas?

      Hapus
  5. makasih infonya mas,,,
    saya coba praktek di blog baru saya ...

    BalasHapus
  6. saya juga mengalami hal serupa mas, dan saya menemukan masalah ini sejak blog sicustom domain beberapa hari yang lalu... ternyata belum ada solusinya ya - by tekno rc blog

    BalasHapus
  7. saya gara2 costum domain jadi ga bisa mematikan fitur itu, dulu sebelumnya masih bisa kok, mungkin ada yg bisa ngasih solusi ga?? need help

    BalasHapus
  8. ane sekarang kayak gtu nih gak bisa buka tayangan laman sendiri. ane udah ngajuin keluhan ke pihak bloggernya loh. tapi masih tetep gak bisa buka

    BalasHapus

Demi kenyamanan bersama, tidak boleh memasang link dalam bentuk apapun, komentar yang berisi link tidak akan diterbitkan
Terimakasih

Direktori

direktori weblogger
Direktori WeBlog Indonesia