Kamis, 02 Mei 2013

Menu Edit HTML Baru Responsive dan Mudah

Menu Edit HTML Baru Responsive dan Mudah - Seperti yang telah kita ketahui sebelumnya, bahwa Blogger beberapa minggu kemarin melakukan perubahan pada tampilan menu Edit HTML dan dari perubahan tersebut, saya juga telah menuliskan beberapa artikel panduan tentang menu Edit HTML ini. Namun dari perubahan itu banyak juga teman-teman blogger yang merasa bingung dan kesulitan baik itu untuk melakukan editing pada kode-kode template atau memasang beberapa kode ke dalam template. Padahal jika kita perhatikan dengan seksama, tidak ada yang perlu dibingungkan dengan adanya tampilan baru menu Edit HTML ini karena dengan adanya perubahana ini, semestinya kita lebih mudah lagi dalam melakukan editing pada kode-kode template, apalagi dalam perubahan ini, menu Edit HTML baru ini sangat responsive dan mudah di edit.

Menu Edit HTML Baru Responsive dan Mudah

Jika sampai saat ini teman-teman blogger masih ada yang kurang mengerti dan masih bingung dengan adanya perubahan pada menu Edit Html baru ini, silahkan baca-baca lagi panduan yang telah saya buat untuk anda semua, yaitu;




Dari ke enam artikel yang telah saya buat diatas, sudah merupakan solusi dalam mempelajari dan melakukan editing template Blogger pada menu Edit HTML baru. Dan sebagai tambahannya saya membahas lagi tentang menu Edit HTML baru ini yaitu tentang Menu Edit HTML Baru Responsive dan Mudah.

Seperti yang telah saya tuliskan diatas, untuk melakukan editing atan menambah kode-kode template blog, Blogger sudah memanjakan kita dengan dengan tampilan barunya tersebut yaitu kita sudah tidak perlu kwuatir atau resah gelisah dan bingung setiap kali kita akan melakukan editing kode template dan apabila kita melakukan kesalahan dalam editing tersebut seperti kurangnya satu kode pada template maka kode-kode itu sendiri yang akan memberitahukan kalau kode yang kita edit ada kurang. Bingung?
Contohnya seperti ini, Misalkan kita akan menambahkan kode html untuk menu horizontal


<div id='menu-horizontal'>
<div class='menu'>
<ul><li><a href='http://panduantemplateblog.blogxpot.com'>Home</a></li>
<li><a href='http://panduantemplateblog.blogxpot.com'>Menu 1</a></li>
<li><a href='http://panduantemplateblog.blogxpot.com'>Menu 2</a></li></ul>
</div>
</div>

Saat melakukan pemasangan kode html, pemasangan yang benar adalah seperti berikut ini


 <div id='header-wrapper'>
    <div id='header'>
     .....
     .....
       </div> <!-- penutup kode id header -->

  <div id='menu-horizontal'>
   <div class='menu'>
   <ul><li><a href='http://panduantemplateblog.blogxpot.com'>Home</a></li>
   <li><a href='http://panduantemplateblog.blogxpot.com'>Menu 1</a></li>
   <li><a href='http://panduantemplateblog.blogxpot.com'>Menu 2</a></li></ul>
    </div>   <!-- penutup kode id menu-horizontal -->
     </div>  <!-- penutup kode class id menu -->

      </div>  <!-- penutup kode id header-wrapper -->

Pemasangan kode template yang salah yang langsung direspon oleh Blogger


 <div id='header-wrapper'>
    <div id='header'>
     .....
     .....
       </div> <!-- penutup kode id header -->

  <div id='menu-horizontal'>
   <div class='menu'>
   <ul><li><a href='http://panduantemplateblog.blogxpot.com'>Home</a></li>
   <li><a href='http://panduantemplateblog.blogxpot.com'>Menu 1</a></li>
   <li><a href='http://panduantemplateblog.blogxpot.com'>Menu 2</a></li></ul>
    </div>   <!-- penutup kode id menu-horizontal -->
             <!-- penutup kode class id menu tidak ada -->

      </div>  <!-- penutup kode id header-wrapper berwarna merah karena kurangnya kode yang ada diatasnya -->

Saat melakukan kesalahan atau kurang memasukkan salah satu kode html seperti contoh diatas, misalkan kode penutup class id menu tidak ada maka Blogger akan memberi 2 peringatan dengan cara :
  1. Pada penutup kode id header-wrapper akan berganti warna merah yang sebelumnya berwarna hijau.
  2. Pemberitahuan akan kode html yang tidak ditutup dengan benar yaitu ;

    Kesalahan saat mengurai XML, baris 1619, kolom 31: The element type "div" must be terminated by the matching end-tag "</div>"

    Dan pemberitahuan ini agak kurang tepat karena tidak sesuai dengan baris dan kolom pemasangan kode. Tapi langsung menuju kode penutup pada body dan html yaitu dengan menandai kode </body></html> menjadi merah. Untuk selanjutnya silahkan baca di Mengatasi Error Kode Template di Edit Menu Baru.

Jadi setiap terjadi kesalahan pemasangan kode template maka Blogger akan langsung memberitahukan sebelum template tersebut di simpan yaitu dengan cara menandai setiap penutup kode yang ada pada id element kode template dengan warna merah. Dan itulah kenapa saya memberi judul artikel dengan Menu Edit HTML Baru Responsive dan Mudah

Menu Edit HTML Baru Responsive dan Mudah Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Ana Sriwahyuni

6 komentar:

  1. Balasan
    1. DOWNLOAD IDM LATEST VERSION 6.16 WITH 1 YEAR SERIAL KEY 50% INCREASE IN DOWNLOADING SPEED DOWNLOAD FREE FROM HERE-->>> www.arsofts786.blogspot.com

      DOWLOAD WIN 7 AND WIN 8 ACTIVATED SETUPS FULL VERSIONS DOWNLOAD FREE FROM HERE-->>> www.raishahnawaz.com

      Hapus
  2. Jadi lebih mudah kalau lihat tampilan barunya untuk edit HTML sekarang ini.

    BalasHapus
  3. mantap nih infonya. akhirnya saya temukan disini.

    BalasHapus
  4. Blogger benar2 memanjakan penggunanya saat ini...

    BalasHapus
  5. Ada template responsive yang telah agan buat .. bagi donk ..

    BalasHapus

Demi kenyamanan bersama, tidak boleh memasang link dalam bentuk apapun, komentar yang berisi link tidak akan diterbitkan
Terimakasih

Direktori

direktori weblogger
Direktori WeBlog Indonesia